Rabu, 08 Juni 2011

Laba Bersih JAPFA Th 2010 : Rp 959 M

NEWS,. Jakarta, 8 Juni 2011, PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk ( JAPFA ) membukukan Laba Bersih yang meningkat sebesar 17,8 % menjadi Rp 959 milyar, demikian juga dengan Total Asset meningkat sebesar 15 % menjadi Rp 6,98 trilyun di th 2010, hal ini disampaikan pada RUPSnya di Jakarta.

Peningkatan kinerja JAPFA terutama di dukung oleh semakin meningkatnya kinerja usaha di bidang perunggasan yang terdiri dari pakan ternak, pembibitan ayam dan peternakan komersial.  Dimana sejak th 2009 telah banyak melakukan berbagai aksi korporasi diantaranya penggabungan usaha dengan produsen pakan ternak lainnya dan yang internal untuk meningkatan kapasitas produksi dan efisiensi serta juga penjualan aset-aset diluar negeri untuk lebih memfokuskan sumber daya bagi pengembangan usaha di dalam negeri. Selain itu JAPFA melakukan ekspansi di bidang perunggasan ini dengan penambahan-penambahan kapasitas produksi baru baik pakan ternak, pembibitan ayam dan peternakan ayam komersial.

Pada th 2010 total kapasitas produksi pakan unggas meningkat 12,6% menjadi 2,69 juta ton, penjualan bersih unit pembibitan ayam meningkat sebesar 4,8% menjadi Rp1,46 trilyun, penjualan bersih unit peternakan komersial meningkat 13,1% menjadi Rp 1,36 trilyun. Secara total ketiga unit usaha yang bergabung dalam perunggasan ini memberikan kontribusi sebesar 69,7% dari total penjualan JAPFA.

Selain bidang usaha perunggasan JAPFA memiliki usaha lainnya yang th 2010 memberikan kontribusi sebesar 30,3% dari total penjualan, unit-unit ini terdiri dari usaha di bidang peternakan sapi,  produksi dan penjualan pakan ikan dan udang,  produksi dan penjualan makanan berlabel (branded foods) dan bidang produksi karung palstik, pelet kopra dan minyak kelapa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar