Senin, 18 April 2011

Citra Baru – Untuk Perempuan Indonesia Kini

 Jakarta, 15 April 2011Citra, sebagai sebuah produk lokal Indonesia, sudah menemani perjalanan perempuan Indonesia dalam merawat kecantikan selama lebih dari 25 tahun,kini bertransformasi seusai dengan perkembangan jaman dan hadir dengan kemasan dan kepribadian yang lebih modern untuk terus mendampingi perempuan Indonesia merawat kecantikan kulit mereka secara alami.

Senior Brand Manager Citra, Unilever Indonesia, Indriani, menjelaskan, “Citra senantiasa bertransformasi seiring dengan transformasi perempuan Indonesia dalam mengikuti perkembangan jaman. Transformasi ini bukan hanya dalam bentuk tampilan kemasan namun juga dalam berbagai bentuk kegiatan dan komunikasi yang Citra lakukan.

Salah satu wujud transformasi tersebut tampak dalam tampilan baru kemasan Citra yang melambangkan kepribadian Perempuan Indonesia yang mengikuti perkembangan jaman, berani mengejar cita-citanya, berani mencoba hal baru yang positif namun tetap menyadari peran spesialnya sebagai Perempuan di dalam kehidupan berkeluarga dan bermasyarakat dan menjunjung tinggi akar budayanya. Estetika kemasan baru Citra didasari beberapa hal dibawah ini :
  • Siluet Perempuan sebagai identitas Citra yang melambangkan icon Perempuan Indonesia yang selalu menjaga kecantikan kulit tubuhnya.
  • Kontur botol Citra yang memberikan kesan postur tubuh Perempuan Asia yang umumnya berbentuk seperti buah pir yang melambangkan keindahan dan kecantikan tubuh yang proporsional.
  • Struktur Tutup botol yang menyerupai bentuk Mahkota yang melambangkan individu yang percaya diri namun penuh kelembutan.

Melalui kemasan yang baru ini, Citra juga ingin memberi inspirasi mengenai fakta Perempuan Indonesia Kini yang seiring dengan perubahan jaman telah lebih menjadi percaya diri, berani meraih cita-cita untuk mengeluarkan seluruh potensi positif terbaiknya untuk berkontribusi terhadap keluarga dan masyarakat.
Sebagai wujud nyata perubahan Citra baru ini, maka Titi Sjuman ditunjuk sebagai salah satu Brand Ambasador Citra Baru yang bisa menjadi inspirasi Perempuan Indonesia Kini yang dipandang berhasil memaksimalkan potensi diri dan memberikan kontribusi positif terhadap keluarga dan masyarakat sambil tetap memancarkan kecantikan dirinya yang terawat dan selalu terjaga.

Untuk menandai peluncuran kemasan baru Citra, diadakan Live Concert kolaborasi seni yang menceritakan perjalanan Perempuan Indonesia Kini dalam memaksimalkan potensi diri untuk mengejar cita-citanya. Live Concert ini akan dimeriahkan oleh deretan band dan musikus ternama, seperti Titi Sjuman, Nidji, Zigaz, J-Rocks, Marcell, Ari Lasso, orkestra Ony & Friends. Acara peluncurannya akan disiarkan secara langsung di RCTI pada hari Jumat, 15 April 2011, pukul 22.00 – 23.00.

Brand Ambassador Citra, Titi Sjuman mengatakan, ”Saya bangga jadi perempuan Indonesia, dan ditunjuk sebagai brand ambassador Citra benar-benar jadi kehormatan buat saya, karena Citra adalah sebuah brand yang sangat lekat dalam kehidupan perempuan Indonesia. Jadi perempuan di jaman modern seperti sekarang sangat menyenangkan, karena kita punya privilege untuk mengembangkan diri sesuai potensi dan bakat kita masing-masing.

Sama seperti saya dan hobi saya main drum. Awalnya banyak orang yang melihat hobi saya aneh, tapi saya buktikan kalau saya memiliki potensi dan saya bisa. Akhirnya justru hobi saya itu yang membawa saya lebih jauh ke dunia seni yang sekarang sangat saya cintai yang semoga dapat menghibur masyarakat Indonesia. Saya berharap pengalaman saya bisa memberi inspirasi dan harapan untuk perempuan-perempuan modern lainnya di Indonesia” tutur Titi.

Citra dibuat oleh perempuan Indonesia untuk perempuan Indonesia dan kini telah dipasarkan di negara Asia lainnya. Citra berharap dengan Perubahan Citra baru ini, dapat membantu perempuan Indonesia untuk lebih mengembangkan kemampuan dalam dirinya, dan biarkan Citra yang akan merawat kecantikan kulit mereka,” tutup Indri.

--oo00oo—





Tidak ada komentar:

Posting Komentar