Selasa, 13 Januari 2015

ASUS Double Surprises 2015:


Luncurkan notebook Republic of Gamers G550JK dan Ultrabook Zenbook UX303LN

Jakarta (13Januari 2015) – ASUS Indonesia mengawali tahun 2015 dengan menghadirkan dua produk unggulannya dari lini notebook ke pasaran Indonesia. Kedua notebook tersebut, merupakan seri terbaik di kelasnya, yakni seri Republic of Gamers G550JK yang merupakan notebook dari lini gaming dan juga ultrabook seri Zenbook UX303LN.



ASUS Indonesia, yang sampai awal kuartal keempat 2014 lalu menguasai pangsa pasar di bisnis mobile computing di luar tablet sebesar 33,3 persen terus berupaya melakukan inovasi dengan produk-produk unggulannya agar dapat diterima di hati masyarakat. Terbukti, dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, pangsa pasar ASUS di Indonesia berhasil meningkat 9,7 persen.

“Peluncuran 2 produk andalan terbaru ASUS di lini notebook kali ini merupakan jawaban kami atas permintaan pasar yang mengidamkan kehadiran notebook terbaru yang spesifik untuk kalangan komunitas gaming, dan juga ultrabook terbaru yang sesuai dengan kebutuhan pengguna yang mobile,” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia.

Harapannya, Juliana menyebutkan, dengan hadirnya dua seri notebook terbaru di masing-masing segmen ini, pengguna tidak perlu ragu lagi saat memilih notebook mana yang sesuai dengan kebutuhannya. 

ASUS Republic of Gamers G550JK
Lini produk ROG merupakan notebook yang ditujukan untuk segmen pengguna berusia 25-40 tahun yang sudah mengenal komputer di usia dini. Meski demikian, mereka yang baru berhubungan dengan dunia gaming namun sangat antusias dengan perkembangan teknologi komputer juga akan menemukan pengalaman luar biasa dengan notebook gaming yang satu ini.

G550JK menawarkan Extreme Performance, atau performa tertinggi dengan prosesor Intel Core i7 generasi keempat, dan Nvidia GeForce GTX800 Series terkuat. Saat bermain game, pengguna juga akan lebih nyaman karena G550JK memiliki keyboard jenis chiclet yang memiliki desain ergonomis sehingga tidak membuat lengan lekas lelah.

Pengguna juga tidak perlu khawatir akan panas yang berlebih saat bermain. Dengan fitur Intelligent Thermal, yakni Hyper cool dengan duo-copper thermal solution, panas yang dihasilkan oleh CPU dan GPU dapat dihantarkan secara optimal ke pembuangan. Dengan demikian, pengguna bisa lebih betah berlama-lama saat bermain game.

Untuk menyempurnakan kenikmatan bermain di layar 15,6" Full HD, G550JK juga menawarkan fitur Majestic Sound. Artinya, pengguna akan mendapatkan 4.1 channel audio dengan eksternal subwoofer bersertifikasi ASUS SonicMaster Premium. Selain tampilannya indah, suara dentuman yang dahsyat dan surround akan menghadirkan suasana bermain yang sempurna.
               
Main Spec.        

Processors
Intel® Core™ i7-4700HQ Processor
Chipset
Mobile Intel® HM86 Chipset
Operating System
Microsoft Windows 8.1
Memory
8GB DDR3 1600 MHz up to 16GB
Display
15.6” FHD LED backlight (1920 x 1080) with Anti-Glare Panel
Graphics Card
Integrated Intel® HD Graphics 4600
NVIDIA® GeForce® GTX 850M with 4GB DDR3 VRAM
Storage
2.5” SATA 1TB
Optical Drive
DVD Super-Multi
Networking
Integrated 802.11 b/g/n or 802.11 a/g/n (WiDi)
Built-in Bluetooth™ V4.0+HS
10/100/1000 Base T
BT 4.0 support (on WLAN+ BT 4.0 combo card)
Interface
1 x COMBO audio jack
3  1x USB 3.0 port(s)
1  1x RJ45 LAN Jack for LAN insert
1  1x HDMI, mini Display Port
Camera
Built-in HD camera and array mic
Dimension/Weight
38.3x 25.5 x 2.77 cm / 2.5 Kg

Di Indonesia, ASUS Republic of Gamers G550JK dipasarkan di harga Rp15,299 juta, dengan garansi penuh selama 2 tahun dan berlaku secara global.

ASUS Zenbook UX303LN
ASUS Zenbook UX303LN ditujukan bagi pengguna muda yang trendi dan penuh percaya diri. Mereka yang fokus mengembangkan karir, memanfaatkan teknologi untuk meraih target dan menyelesaikan tugas-tugas serta mampu menyeimbangkan antara kehidupan pribadi dan profesional juga identik dengan tipikal pengguna ultrabook, termasuk Zenbook series.

ASUS Zenbook UX303LN, ultrabook terbaru dari ASUS telah dimodifikasi dan ditingkatkan dengan penampilan barunya yang lebih stylish. Desain segar yang tetap menggunakan sudut yang lebih tipis kini hadir dengan warna baru, yakni Smoky Brown. Secara keseluruhan, Zenbook generasi baru ini tampil lebih modern.

Tak hanya dari sisi penampilan, pengguna ASUS Zenbook juga akan dimanjakan dengan kinerja ultrabook yang bertenaga. Dengan prosesor Intel Core i7 generasi keempat dan grafis Nvidia GeForce GT800 series, kalangan pengguna profesional akan sangat terbantu dengan kinerja tinggi yang ditawarkan oleh ASUS Zenbook UX303LN

Main Spec.        

Processors
Intel® Core™ i7-4510U Processor
Chipset
Mobile Intel® HM86 Chipset
Operating System
Microsoft Windows 8.1
Memory
8GB DDR3 1600 MHz up to 16GB
Display
13.3” FHD LED backlight (1920 x 1080)
Graphics Card
Integrated Intel® HD Graphics 4600
NVIDIA® GeForce® GT 840M with 2GB DDR3 VRAM
Storage
2.5” SATA 1TB
Networking
Integrated 802.11 a/g/n or 802.11ac
BT 4.0 support (on WLAN+ BT 4.0 combo card)
Interface
1 x COMBO audio jack
3 x USB 3.0 port(s)
1 x HDMI, mini Display Port, SD card reader
Camera
Built-in HD camera
Dimension/Weight
32,3 x 22,3 x 2,0 cm (WxDxH) / 1,5 Kg

Di Indonesia, ASUS Zenbook UX303LN dipasarkan di harga Rp16,299 juta, dengan garansi penuh selama 2 tahun dan berlaku secara global.

Kedua notebook tersebut sudah dilengkapi dengan sistem operasi terbaru dari Microsoft yakni Windows 8.1. Sistem operasi terbaru ini sangat membantu pengguna saat akan melakukan berbagai aktivitas karena sudah dilengkapi dengan user interface yang modern dan Live Tiles yang sangat memudahkan. Pengguna juga tidak perlu khawatir karena Windows 8.1 sangat kompatibel dengan perangkat-perangkat dan aplikasi terkini.

###

Tentang ASUS
ASUS adalah Top 2 produsen notebook konsumen dunia dan penghasil motherboard terbaik di dunia. ASUS mendesain dan memproduksi berbagai jenis produk IT untuk memenuhi segala kebutuhan sehari-hari, mulai dari notebook, tablet, PC desktop, server, perangkat jaringan, dan smartphone.

Dimotivasi oleh inovasi dan berkomitmen pada kualitas, ASUS berhasil memenangkan 4.256 penghargaan di 2013. Saat ini ASUS memiliki lebih dari 13.600 orang karyawan di seluruh dunia, di mana 4.500 orang di antaranya adalah insinyur di tim R&D (riset dan pengembangan) yang berkelas dunia. Di tahun 2013 sendiri, pendapatan ASUS mencapai US$14 miliar.

Di Indonesia, Pada kuartal kedua 2014, IDC juga melaporkan bahwa di bisnis perangkat mobile computing di Indonesia, ASUS terus menunjukkan tren pertumbuhan yang positif dan mengakhiri kuartal tersebut dengan market share sebesar 38,41 persen. Selain itu, lembaga riset GfK juga merilis data bahwa pada Juli 2014, ASUS menguasai pasar di Indonesia dengan market share sebesar 34,6 persen. Posisi nomor satu ASUS di pasar tersebut tidak hanya terjadi di Indonesia, namun di negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam.

Kontak ASUS Indonesia
http://id.asus.com